Searching...
Thursday, February 21, 2013
Thursday, February 21, 2013

Rumah Seharga Rp2,1 M di BSD Laku Keras




Pengembang properti Sinar Mas Land menawarkan rumah dengan harga mulai Rp2,1 miliar per unit yang termasuk dalam klaster De Naara di BSD City. Klaster yang baru saja diluncurkan pada akhir pekan lalu tersebut, diklaim mendapatkan respon sangat positif dari masyarakat. 

Sebagaimana dikutip Okezone dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Kamis (31/1/2013), Sinar Mas Land menyebut, sebanyak 53 unit atau kavling klaster De Naara tersebut langsung habis terjual pada hari pertama pluncurannya. 

"Bahkan unit-unit rumah dalam klaster ini diperebutkan oleh 238 calon konsumen yang harus diundi untuk bisa memperoleh nomor urut," sebut Sinar Mas Land. 

Kawasan hunian BSD City dikembangkan sebagai kota mandiri yang menjadi pelopor hunian terintgritas. Di mana di dalamnya terdapat perumahan, perkantoran dengan konsep arsitektur hijau, sekolah, rumah sakit dan pusat perbelanjaan (lifestyle mall). 

Sinar Mas Land juga tercatat telah mengembangkan lebih dari 50 proyek besar di Indonesia dan memiliki lebih dari 10 ribu hektare (ha) cadangan tanah (land bank).

0 Komentar Para Blogger:

Post a Comment

 
Back to top!